Pengunjung Yang Online

Saat Ini Terdapat 8Pengunjung Sedang Online Di Blog fans kdi tpi

NAMA KONTESTAN

Statistik Pengunjung

Minggu, 19 Juli 2009

Lusi Kdi berkampanye dengan GOLKAR


KUTACANE - Artis nasional, Lusi KDI yang tampil bersama badut lucu serta beberapa anak muda dengan rambut dan badan bergambar pohon beringin dan angka 23, menyemarakkan arena kampanye Partai Golkar, di pelataran parkir Stadion H Syahadat Kutacane. Sementara di Singkil, Lapangan Daulat yang menjadi arena kampanye pada hari yang sama, nyaris tidak bisa menampung massa Golkar yang datang dari seluruh pelosok Aceh Singkil.

Pantauan Serambi di Aceh Tenggara, kedatangan para simpatisan Golkar dari 16 kecamatan dengan mengenderai sepeda motor, mobil pribadi, beca mesin, sempat membuat arus lalu lintas menuju ke Stadion Syahadat mengalami kemacetan beberapa saat. Personil polisi terlihat lalu lalang mengatur arus lalu lintas yang baru kembali normal setelah massa memasuki arena kampanye.



Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD)-II Partai Golkar Aceh Tenggara, H Armen Desky dalam orasi politiknya di depan massa mengatakan, mereka akan memperjuangkan sedikitnya dua kursi untuk di DPR-RI, tiga kursi di DPR Aceh, dan sedikitnya 10 kursi di DPRK Agara. Sebelumnya, kata mantan Bupati Agara itu, Golkar berhadi meraup 11 kursi DPRK di sana.

Sementara calon anggota DPR-RI dari Partai Golkar, Andi Harianto Sinulinga mengatakan, ia bersama seluruh elemen Partai Golkar Agara akan berjuang agar Golkar mendapatkan lebih dari 11 kursi di DPRK Agara dalam pemilu kali ini. Ia juga berjanji akan memperjuangkan hak-hak rakyat Aceh Tenggara, bila dirinya terpilih menjadi anggota DPR-RI.

Sedangkan dua caleg Golkar Agara untuk DPR Aceh, Drs Aminuddin dan H Umuruddin Desky mengatakan bahwa perdamaian dan keamanan yang dirasakan oleh bangsa Indonesia, khususnya rakyat Aceh yang terbebas dari konflik berkepanjangan, adalah berkat perjuangan Partai Golkar. Mereka juga berjanji akan berjuang untuk rakyat Aceh Tenggara jika terpilih pada pemilihan calon legislatif, 9 April 2009.

Dijubeli massa
Sementra itu, lapangan Daulat yang menjadi arena kampanye Partai Golkar Aceh Singkil, juga dijubeli massa. Lapangan sepak bola yang terletak di tengah-tengah pemukiman warga itu nyaris tidak bisa menampung kader Golkar yang datang dari seluruh pelosok Aceh Singkil.

Dalam kampanye terbuka itu, Golkar menghadirkan tiga jurkam yang merupakan petinggi Partai Golkar di daerah itu yakni Makmursyah Putra, Khazali Bahar, dan Fahrizal Berut. Selain petinggi di Golkar, ketiga nama itu juga masih menjabat sebagai Bupati, Wakil Bupati, dan Ketua DPRK Aceh Singkil.

Dalam orasinya, Makmur mengajak massanya agar memilih caleg dari Golkar, mulai dari DPRK, DPRA, dan DPR RI, supaya setiap program pembangunan yang dibuat Pemkab Aceh Singkil, bisa sejalan karena didukung legislatif di semua tingkatan.

Ditegur panwaslu
Kampanye Golkar di Daulat juga diwarnai teguran lisan yang dilayangkan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Aceh Singkil. Mahdi, anggota Panwaslu Aceh Singkil yang turut memantau kampanye Partai Golkar di lokasi itu, mengatakan teguran tersebut disampakaan pihaknya terkait kehadiran sejumlah anak-anak dengan mengenakan atribut partai. “Kami tadi menempatkan beberapa petugas untuk mengawasi kampanye Partai Golkar. Ketika melihat ada anak-anak ikut kampanye dengan memakai atribut, langsung kami tegur,” kata Mahdi.

Menurut Mahdi, ketika ditegur pihak partai Golkar, langsung merespon positif dengan meminta simpatisannya mengawasi, jika ada anak-anak yang ikut berkampanye agar diarahkan untuk pulang. “Partai Golkar tidak memobilisasi massa, cuma adanya anak-anak karena ikut sama orang tuanya. Berhubung Golkar dicintai tua muda,” kata Fahrizal salah satu jurkam Partai Golkar.

0 komentar:

Posting Komentar

DANGDUT LOVER'S © 2008. Design by :Yanku Templates Sponsored by: Tutorial87 Commentcute
© Copyright 2009 WIOI : DANGDUT LOVER'S